Demi Penyerang Ini ... MU Siapkan Rp 600 Miliar

Demi Penyerang Ini ... MU Siapkan Rp 600 Miliar


Manchester - Manchester United (MU) ternyata serius mengincar Alvaro Morata. MU bahkan dikabarkan telah menyiapkan dana tak kurang dari 40 juta pound (sekitar Rp 600 miliar) untuk mendapatkan penyerang Juventus itu.

Morata, 23 tahun, sebenarnya baru memperpanjang kontrak dengan Juventus, hingga tahun 2020. Namun, harian olahraga Italia, Tuttosport, menyebut, hal itu tak mengurangi niat MU untuk memboyong Morata.



Bersama Juventus, musim 2015/16, Morata memang tampil gemilang dan membawa Juventus jadi yang terbaik di Italia. Total, dia tampil di 45 laga, mencetak tujuh gol, dan membuat 12 assist.

Kabarnya, demi memberi tempat untuk Morata, MU siap melepas Memphis Depay ke klub lamanya, PSV Eindhoven. Beberapa klub Liga Inggris juga dikabarkan menginginkan pemain asal Belanda itu.


Di MU, Depay memang bisa dibilang tak terlalu mampu memberikan kontribusi. Sepanjang tahun 2016, pencetak gol terbanyak Liga Belanda dengan 22 gol itu, bahkan hanya empat kali tampil penuh.


Hanya memang, MU memang harus bergerak cepat jika ingin mengamankan Morata. Pasalnya, klub lama Morata, Real Madrid, dikabarkan juga berniat memboyongnya kembali.

Di atas kertas, peluang Madrid mendapatkan Morata lebih besar dibanding MU. Setidaknya, Madrid memiliki klausul pembelian kembali alias buy buck seharga 23 juta pound. Sebelumnya, Juventus memang merekrut Morata dari Madrid, tahun 2014 lalu.

Semakin kencangnya rumor kepindahan Morinho ke MU, bisa menjadi sinyal positif untuk MU mendapatkan jasa Alvaro Morata.


sumber:http://bola.liputan6.com/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KEJAM!!! ...Wanita Cantik Ini Dibunuh Dengan Memasukkan Gagang Cangkul Pada Kemaluannya

Kumpulan Film Animasi Terbaru Subtitle Indonesia

Jadikan Orang Tuamu Raja, Maka Rezekimu Juga Seperti Raja